Rabu, 11 Oktober 2023

PENTING, CARA PENGISIAN PAK KONVENSIONAL KE INTEGRASI UNTUK JABATAN FUNGSIONAL GURU,KEPALA SEKOLAH dan PENGAWAS

Dirjen GTK Kemdikbud Ristek Dikti Mengeluarkan Surat tertanggal 26 September 2023 Perihal Mikanisme Penyesuaian Angka Kredit Konvensional Ke angka Kredit Integrasi bagi pejabat fungsional guru, Jabatan fungsional pengawas sekolah, jabatan fungsional pamong belajar, dan jabatan Fungsional penilik. Dinas Pendidikan Kabupaten Sumenep Juga mengeluarkan Surat edaran Tertanggal 11 Oktober dengan nomor : 300/3653/435.101.5/2023 yang ditujukan kepada Kepala TK/SD/SMP Negeri Se-kabupaten Sumenep

Berikut Lingk Khusus bagi Pejabat Fungsional Guru/Pengawas yang memiliki pangkat IV/b keatas adalah sebagai berikut:

https://gtk.kemdikbud.go.id/pakintegrasi/login

Untuk Login Link diatas 
Username    : NIP
Pasword      : 8 Digit Pertama dari NIP



Berikut Link Bagi Guru Kepala Sekolah/Pengawas/Penilik yang memiliki Pangkat III/a sampai dengan IV/a

https://s.id/penyesuaian_PAK_Konvensional_Integrasi

Berikut Hal Yang perlu diperhatikan dan dipersiapkan untuk pengisian :

TATA CARA PENGISIAN :

1. Penulisan NIP LAMA dan NIP BARU dimulai dengan tanda ' 
    (contoh : '198403282010011017)
2. Berkas yang perlu disiapkan :
    a. Scan Asli PAK Terakhir (scan harus jelas dan mudah terbaca)
    b. Scan Asli SK KP Terakhir (scan harus jelas dan mudah terbaca)
    c. Scan Pakta Integritas link unduh https://bit.ly/PaktaIntegritasPAK      
3. Penulisan Nomer HP/WA dimulai dengan tanda ' 
    (contoh : '082333106633)
4. Nomor Karpeg


Tidak ada komentar:

Posting Komentar